Pada tanggal 18-21 Mei 2023, Fakultas Pascasarjana melakukan kegiatan Benchmarking ke Universitas dan Company Visit ke UMKM yang berada di Yogyakarta.
Acara ini diikuti oleh mahasiswa dari Magister Manajemen, Magister Desain dan Magister Sistem Informasi. Serta didampingi oleh Dekan Fakultas Pascasarjana, Ketua Program Studi Magister Manajemen, Magister Desain dan Magister Sistem Informasi, dosen kemahasiswaan serta Tendik dari masing-masing program Studi.
Adapun Universitas yang menjadi benchmarking adalah Universitas Gajah Mada, tepatnya Program Studi Magister Ilmu Komputer FMIPA UGM. Peserta Benchmarking dari UNIKOM disambut oleh Ketua Prodi Magister Ilmu Komputer UGM (Ibu Aina Musdholifah, S.Kom., M.Kom., Ph.D), Ketua Departemen Ilmu Komputer dan Elektronika (Wahyono, PhD) serta Sekretaris Departemen Ilmu Komputer dan Elektronik dan bidang kerja sama (Dr. Andi Dharmawan, S.Si., M.Cs.)
Diskusi berlangsung di Departemen Ilmu Komputer dan Elektronik (DIKE) Fakultas MIPA UGM yang pada saat itu juga dihadiri oleh Himpunan Mahasiswa Magister Ilmu Komputer UGM. Ketua Prodi Magister Ilmu Komputer, Ibu Aina Musdolifah PhD, memaparkan mengenai adanya S3 Ilmu Komputer di FMIPA UGM, kurikulum Magister Ilmu Komputer, Pencapaian program fast track S3 serta beberapa kerjasama dengan Univesitas di luar negeri. Kunjungan bechmarking Pascasarjan UNIKOM saat itu tiba setelah jumatan.
Sedangkan UMKM dan perusahaan yang dikunjungi adalah Pabrik Gula Madukismo, Omah Oblong dan Bakpia Jogkem. Mahasiswa tampak antusias melihat proses produksi di Pabrik Gula Madukismo, dan sempat bertanya langsung kepada para pekerja dan manajer di pabrik gula tersebut. Pabrik Gula Madukismo memproduksi Gula Putih dan Alkohol untuk daerah Yogyakarta dan Jawa Tengah. Sebagian besar kepemilikan. Humas Madukismo, Bapak Mahmud Safrudin dalam sambutannya menyampaikan “Pabrik Gula ini di miliki oleh Sri Sultan Hamengkubuwono IX, dengan sistem kerjanya adalah padat karya dan sewa lahan sehingga masyarakat disekitarnya mendapatkan manfaat dari adanya pabrik yang sudah ada sejak Indonesia Merdeka”. Hampir seluruh limbah pabrik diolah menjadi bahan yang berguna seperti arang dan pupuk untuk ladang tebu. Pabrik Gula Madukismo ini terletak di daerah Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul Yogyakarta.
Dekan Fakultas Pascasarjana, Assoc. Prof. Dr. Rahma Wahdiniwaty, Dra, MSi menyatakan dipilihnya Pabrik Gula Madukismo sebagai target kunjungan industri bagi Mahasiswa Pascasarjana UNIKOM karena pabrik ini merupakan salah satu perusahaan terbesar yang dimiliki oleh putera daerah yang memiliki manajemen pemasaran, pengadaan bahan baku, SDM seluruhnya dilakukan oleh putera daerah Yogyakarta sendiri.
Sedangkan di pabrik kaos Omah Oblong diterima oleh manajer yang juga rekanan dari pemilik perusahaan yaitu Bapak Suryanto. Dekan Fakultas Pascasarjana dan beberapa kaprodi Pascasarjana berdiskusi intensif mengenai kiat-kiat Omah Oblong saat mengalami lockdown akibat Covid-19. Produksi menurun sangat drastis namun Omah Oblong masih bisa bertahan dengan manajemen yang humanis. Saat ditanya oleh seorang mahasiswa bagaimana dengan kaos-kaos yang gagal cetak. Pa Suryanto menjelaskan bahwa kaos yang gagal akan disumbangkan ke panti jompo dan yang membutuhkan dan tidak akan dijual setengah harga. Pabrik Kaos Omah Oblong memiliki kekhasan yang membuat desain tradisional Jogya berbeda dengan perusahaan kaos lain yang mengikuti kekinian. Dengan harga yang relatif murah dan disesuaikan dengan 6 jenis bahan kaos yang berkualitas.
Peserta Company Visit Pascasarjana UNIKOM 2023 diajak untuk melihat langsung proses penyablonan yang uniknya, kaos disablon belum dijahit sehingga beberapa Mahasiswa Magister Desain UNIKOM tertarik dengan kesimetrian desain yang dihasilkan. Terdapat karyawan disabilitas yang saat kunjungan sedang bekerja dengan produktif.
Selain itu kunjungan juga ke Pabrik Bapkia Jogkem. Peserta Benchmarking dan Company Visit Pascasarjana UNIKOM 2023 juga mengikuti kegiatan kebersamaan yaitu lava tour ke Gunung Merapi dan petilasan Mbah Marijan menaiki mobil jeep.
Selama 2 malam seluruh peserta tinggal di hotel Amaris Yogyakarta yang dekat dengan Tempat wisata Jl. Marlioboro.
Alif Akbar Assiddiq, selaku ketua Pelaksana mengungkapkan harapannya melalui kegiatan ini, para mahasiswa pascasarjana UNIKOM bisa mendapatkan insight dan new experience dengan bertemu langsung para pekerja pabrik Madukismo. Lebih lanjut Alif menyatakan “Kegiatan Benchmarking ini sangat berpengaruh terhadap positive vibes yag telah diperoleh mahasiswa selama ini, bukan hanya pengalaman menarik, tetapi terjadi chemistry antara mahasiswa dan dosen dalam komunikasi dan kedekatan” ujarnya.